Jakarta – Presiden Prabowo Subianto menggelar pertemuan terbatas dengan sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju di kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta, Minggu (5/10/2025) malam.
Pertemuan membahas perkembangan program strategis pemerintah, termasuk Makan Bergizi Gratis (MBG), ketahanan pangan, energi, dan kesejahteraan masyarakat.
Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya dalam keterangan tertulisnya menyampaikan, Presiden menekankan pentingnya standar kebersihan dan kesehatan dalam pelaksanaan MBG.
“Presiden meminta dapur MBG dilengkapi alat tes kebersihan makanan, pencuci dan pengering higienis, serta filter air bersih,” ujarnya.
Selain itu, Presiden memberi arahan kepada Menteri Koordinator Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar untuk memeriksa dan memperbaiki pondok pesantren yang membutuhkan penanganan struktur bangunan.
Pertemuan ini merupakan bagian dari pemantauan langsung Presiden terhadap implementasi program prioritas nasional.
(Sekneg/Nuli)